DraftAnakITB Logo

Frequently Asked Questions

Temukan jawaban untuk pertanyaan yang sering diajukan tentang layanan DraftAnakITB

Q1Apa itu DraftAnakITB?

DraftAnakITB adalah platform menfess yang dibuat khusus untuk mahasiswa ITB. Platform ini memungkinkan kamu mengirim pesan secara anonim ke Twitter melalui akun @DraftAnakITB.

Q2Apakah menfess saya dijamin anonim?

Ya, identitas pengirim menfess tidak akan pernah dipublikasikan. Email kamu hanya digunakan untuk verifikasi dan notifikasi.

Q3Apa perbedaan Regular dan Paid Menfess?

Regular Menfess gratis tapi terbatas 17 tweet per hari dan 1 tweet per hari per user. Paid Menfess berbayar Rp2.800 dengan keuntungan: bisa kirim video, dijamin terkirim, dan diproses manual oleh admin pada jam 20.00 atau 22.00 WIB.

Q4Kenapa ada batasan 17 tweet per hari?

Karena kebijakan baru Twitter/X yang membatasi penggunaan API gratis menjadi hanya 17 tweet per hari. Itulah mengapa kami menyediakan opsi Paid Menfess sebagai alternatif.

Q5Berapa lama menfess akan diproses?

• Regular Menfess: Langsung diproses otomatis jika kuota masih tersedia • Paid Menfess: Diproses manual pada pukul 20.00 atau 22.00 WIB

Q6Mengapa saya perlu verifikasi email ITB?

Untuk memastikan bahwa layanan ini hanya digunakan oleh mahasiswa ITB dan mencegah penyalahgunaan platform.

Q7Bagaimana jika saya sudah bayar tapi tweet belum terkirim?

Paid Menfess akan diproses manual pada jam 20.00 atau 22.00 WIB. Jika dalam 3 hari tweet belum terkirim, silakan hubungi kami di @satpam_itb.

Q8Apa saja trigger word yang bisa digunakan?

Kamu bisa menggunakan: itb!, maba!, misuh!, bucin!, atau itbparkir! di awal pesanmu.

Q9Bagaimana jika pembayaran gagal tapi saldo terpotong?

Silakan hubungi kami segera di @satpam_itb dengan menyertakan bukti pembayaran dan detail transaksi.

Q10Saya tidak menerima kode OTP di email ITB saya?

Kode OTP biasanya masuk ke folder JUNK/SPAM di Email Outlook ITB. Setelah menemukan email OTP: 1. Klik tombol 'Bukan Sampah' atau 'Not Junk' 2. Ini akan membantu agar email OTP selanjutnya masuk ke Inbox utama 3. Jika masih belum menerima OTP setelah 5 menit, gunakan tombol 'Resend OTP'

Masih ada pertanyaan lain?

Silakan hubungi kami di @satpam_itb